Ketahui Makanan Yang Bisa Mengurangi Stres

Anda mudah mengalami stres? Pikiran anda terbebani dengan berbagai masalah berat pada kantor? Mungkin artikel ini sangat bermanfaat untuk anda. Karena pada artikel kali ini kami akan mengulas tentang makanan yang sangat berguna untuk mengurangi stres pada anda. Memang benar sekali pola gaya hidup yang tidak sehat dan serba sibuk membawa perubahan psikologis yang tidak sehat sehingga seringkali menimbulkan berbagai macam gangguan yang bersifat psikologis. Salah satu gangguan mental yang sangat populer akhir-akhir ini adalah penyakit stres dan depresi.
Stres depresi bukanlah penyakit yang enteng seperti dibayangkan oleh banyak orang, karena depresi atau stres jika tidak segera diobati bisa menimbulkan berbagai macam penyakit yang sangat berbahaya bagi tubuh seperti jantung, tekanan darah tinggi, stroke dan juga kanker. Mengingat bahaya dari stres dan depresi jangan pernah sekali-kali anda meremehkan penyakit ini dari sekarang oke.
Pergi ke psikolog adalah salah satu solusi untuk mengatasi penyakit stres dan depresi karena memang penyakit ini bersifat mental atau psikis. Namun tahukah anda bahwa bahwa stres dan depresi dapat dikurangi dengan makan makanan tertentu, karena alam sendiri juga telah menyediakan berbagai makanan yang sangat berguna untuk mengurangi stres dan depresi. berikut ini adalah sejumlah makanan yang sangat berguna bagi anda untuk mengurangi stres dan depresi.
Cokelat hitam
Coklat hitam adalah salah satu makanan populer yang bermanfaat untuk mengurangi stres, coklat hitam mengandung resveratrol yang merupakan antioksidan yang sangat berguna untuk merangsang pelepasan hormon serotonin pada otak. Untuk anda ketahui serotonin merupakan salah satu senyawa kimia yang sangat berguna untuk merangsang suasana hati menjadi tenang dan bahagia. Sehingga secara langsung sangat berguna untuk mengurangi tingkat stres pada diri anda.
Ikan salmon
Ikan salmon memiliki kandungan senyawa omega 3 yang sangat tinggi sangat berguna untuk menunjang kesehatan tubuh anda terutama melindungi kesehatan jantung anda. Kandungan senyawa omega 3 pada ikan salmon ini merupakan salah satu asam lemak esensial yang sangat berguna untuk melindungi neuron atau jaringan saraf yang rusak akibat strees. Jadi ikan salmon menjadi menu makanan wajib bagi orang yang menderita stres. Kandungan omega 3 tidak hanya bisa anda dapatkan pada ikan salmon semata namun anda juga bisa mendapatkanya pada makanan lainya seperti sarden dan tuna atau makanan tumbuhan lainya seperti biji rami, dan kacang walnut yang juga kaya akan kandungan omega 3.
Pisang
Pisang merupakan salah satu buah yang sangat populer mengandung berbagai nutrisi yang sangat tinggi. Untuk anda ketahui pisang memiliki kandungan vitamin B6 yang tinggi, vitamin B6 sendiri memiliki manfaat untuk meningkatkan produksi hormon serotonin pada otak anda. Yang mana serotonin sendiri sangat berguna untuk membuat suasana hati menjadi senang dan bahagia. Jika anda kekurangan vitamin B6 dalam tubu anda maka itu berarti anda juga kekuran hormon serotonin dalam tubuh anda.
Pisang sendiri juga memiliki kandungan nutrisi kalium yang tinggi. Nutrisi kalium pada pisang ini sangat berguna untuk menurunkan resiko penyakit tekanan darah tinggi.
Teh hijau
Teh hijau merupakan salah satu minuman yang sangat populer memiliki kandungan antioksidan yang tinggi. Teh hijau memiliki kandungan asam amino L-theanine yang sangat bermanfaat untuk meningkatkan produksi hormon dopamin dan serotonin sehingga membuat anda lebih tenang dan bahagia.

No comments:

Post a Comment

Bantu kami dengan berikan komentar kalian.....

Trims,,