Vitamin A merupakan suatu nutrisi gizi yang sangat penting bagi kesehatan kita. Vitamin A sendiri merupakan kumpulan dari beberapa senyawa nutrisi yang baik untuk menunjang kesehatan kita, berbagai senyawa yang termasuk dalam kategori vitamin A adalah retinol, retinal, asam retinoat dan koleksi provitamin dan karotenoid seperi beta karoten yang menarik dari vitamin A adalah ternyata vitamin A termasuk golongan vitamin yang hanya bisa diproses oleh tubuh dengan bantuan lemak, jadi jangan pernah meremehkan dan menganggap lemak sebagai senyawa yang jahat bagi tubuh kita selama kadarnya tidak berlebihan.
Vitamin A memiliki banyak sekali manfaat bagi tubuh kita, vitamin A sangat penting untuk menunjang kesehatan mata kita, menunjang sistem kekebalan tubuh kita, dan juga untuk pertumbuhan dan perkembangan terutam pada masa usia anak-anak.
Vitamin A dapat dengan mudah didapatkan pada berbagai makanan baik itu berupa sayuran (nabati) maupun dari sumber makanan hewani, hal ini tentu membuat vitamin A berbeda dengan nutrisi lainya karena kebanyakan nutrisi yang lainya hanya bisa didapatkan dari satu jenis bahan makanan saja sedangkan vitamin A bisa didapatkan pada bahan makanan seperti nabati dan hewani. Retinoid misalnya merupakan salah satu senyawa vitamin A yang bisa didapatkan dari bahan makanan hewani yang sangat penting untuk menunjang pertumbuhan dan perkembangan masa anak-anak juga untuk membantu kesehatan dan pertumbuhan sang janin dalam masa kehamilan. Bahan makanan hewani yang mengandung nutrisi vitamin A adalah ikan salmon, keju, telur, susu sapi dan yogurt.
Selain dari bahan makanan hewani vitamin A juga bisa didapatkan dengan mudah pada berbagai makanan yang bersifat nabati seperti wortel, ubi jalar, bayam, kubis, lobak, pepaya, paprika, tomat, cabe, semangka, brokoli, sawi,
Banyak sekali manfaat vitamin A untuk menunjang kesehatan kita diantaranya adalah sebagi berikut:
Menunjang penghlitan
Vitamin A sangat bermanfaat untuk menjaga kesehatan mata kita, yang juga berarti menunjang penglihatan kita. Vitamin A sangat berguna untuk menunjang sel mata agar berfungsi secara optimal serta mengurangi berbagai gangguan pada mata seperti makula dan rabun yang kebanyakan disebabkan oleh menurunnya fungsi sel mata, hal ini bisa disebabkan oleh usia yang semakin menua. Vitamin A sangat membantu untuk mengenali berbagai cahaya yang masuk ke mata kita dengan mendeteksi sejumlah cahaya rendah.
Ngomong-ngomong manfaat vitamin A untuk menjaga kesehatan mata adalah salah satu manfaat dari vitamin A yang sangat populer sekali dimasyarakat kita.
Menunjang sistem kekebalan tubuh kita
Vitamin A memiliki manfaat untuk menunjang sistem kekebalan tubuh kita membantu tubuh untuk mencegah berbagai seranga dari zat yang sangat merugikan tubuh kita sehingga kita akan terhindari dari beberapa penyakit seperti flu dan pilek. Vitamin A sangat melindungi kita dari serangan berbagai bakteri dan zat perusak tubuh yang biasanya berasal dari makanan yang kita konsumsi, salah satu bahan makanan yang di kembangnkan dengan menggunakan pestisida tentu memiliki sejumlah bahan berbahaya bagi tubuh kita karena pestisida merupakan senyawa kimia berbahaya bagi tubuh kita.
Membantu pertumbuhan dan perkembangan
Vitamin A sangat berguna untuk membantu pertumbuhan dan perkembangan terutama pda usia anak-anak. Vitamin A juga sangat penting untuk ibu hamil karena membantu pertumbuhan dari janin. Vitamin A pada suatu penelitian juga berperan penting untuk menunjang kesuburan reproduksi baik bagi perempuan maupun bagi laki-laki.
No comments:
Post a Comment
Bantu kami dengan berikan komentar kalian.....
Trims,,